Sirene meraung
Israel menyerbu sejumlah target Jihad Islam di Gaza, Pelastina dalam serangan udara hari kedua, Rabu (10/5/2023). Sebagai balasan, kelompok perlawanan Palestina menembakkan roket melewati perbatasan.
Serangan roket ini memicu sirene peringatan meraung, mengingatkan warga untuk masuk ke dalam perlindungan di Tel Aviv, Israel. Sejumlah pejabat medis mengungkapkan, "Setidaknya satu orang tewas dan satu lainnya terluka.’’
Beberapa menit setelah serangan ke Gaza, sirene terdengar di Israel. Semula hanya terdengar di komunitas warga Israel yang ada di perbatasan. Tak lama kemudian, juga terdengar di sekitar ibu kota Tel Aviv, yang berjarak 60 km sebelah utara Gaza.