Selasa 01 Aug 2023 10:44 WIB

Joe Biden Putuskan Colorado Springs Sebagai Lokasi Permanen Markas Komando Luar Angkasa AS

Keputusan ini mengakhiri perdebatan panjang.

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Nidia Zuraya
Badan Antariksa AS (NASA).
Foto: EPA-EFE/CRISTOBAL HERRERA-ULASHKEVICH
Badan Antariksa AS (NASA).

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden telah memilih Colorado Springs sebagai lokasi permanen markas Komando Antariksa AS. Keputusan ini mengakhiri perdebatan berkepanjangan tentang kemungkinan memindahkan markas ke wilayah basis Partai Republik di Alabama.

Pentagon mengatakan keputusan Biden, yang merupakan seorang dari Partai Demokrat, akan memastikan kesiapan puncak komando selama periode kritis. Para ahli mengatakan, mempertahankan pangkalan di Colorado Springs akan menghindari masa transisi yang panjang ke Huntsville, Alabama.

Baca Juga

Lokasi di Alabama disukai oleh mantan presiden Donald Trump dari Partai Republik dan yang dikenal sebagai "Kota Roket" karena perannya dalam mengembangkan roket luar angkasa.

“Ini juga akan memungkinkan komando untuk merencanakan, melaksanakan, dan mengintegrasikan kekuatan militer luar angkasa secara paling efektif ke dalam operasi global multi-ranah untuk mencegah agresi dan mempertahankan kepentingan nasional,” kata Pentagon dalam sebuah pernyataan.

Keputusan Biden diambil saat senator Republik dari Alabama, Tommy Tuberville, memblokir ratusan penunjukan militer AS untuk memprotes kebijakan Pentagon yang mengganti biaya anggota militer yang melakukan perjalanan untuk melakukan aborsi. Pekan lalu, Biden mengkritik Tuberville karena mencegah banyak wanita dan orang kulit berwarna beralih ke peran yang lebih senior.

Salah satunya Jenderal Angkatan Udara, CQ Brown, orang kulit hitam pertama yang memimpin cabang angkatan bersenjata mana pun. Biden mencalonkan Brown untuk menjadi Kepala Staf Gabungan. Biden juga menunjuk Laksamana Angkatan Laut Lisa Franchetti, yang akan menjadi wanita pertama yang memimpin dinas tersebut dan  menjadi anggota Kepala Staf Gabungan.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement