Kamis 17 Aug 2023 14:12 WIB

Warga Hawaii Murka Lihat Turis tak Punya Empati

Para turis tetap menikmati pantai tropis Maui meski pulau tersebut hangus dilalap api

Rep: Amri Amrullah/ Red: Esthi Maharani
Para turis dinilai tak memiliki empati dan kepedulian dengan kondisi kebakaran yang melanda Hawaii
Foto:

Pariwisata Hawaii telah terpukul dalam seminggu sejak kebakaran hutan menghancurkan Lahaina, sebuah lokasi wisata populer yang juga merupakan rumah bagi situs-situs bersejarah yang penting bagi penduduk Hawaii.

Jumlah penumpang pesawat ke Pulau Maui pada hari Ahad lalu turun hampir 81 persen dibandingkan dengan waktu yang sama tahun lalu, menurut Departemen Bisnis, Pembangunan Ekonomi dan Pariwisata Hawaii.

Pada tahun 2022, 2,9 juta wisatawan mengunjungi Maui, yang memiliki populasi sepanjang tahun sebesar 165.000, menurut angka terbaru dari Biro Sensus AS. Departemen pariwisata negara bagian melaporkan pada bulan Februari bahwa pengunjung menghabiskan 5,69 miliar dolar AS di Maui pada tahun 2022.

Otoritas Pariwisata Hawaii sekarang meminta pengunjung untuk menghindari semua perjalanan yang tidak penting ke Pulau Maui Barat. Bagian pulau ini dianggap yang terkena dampak kebakaran cukup parah, sehingga sumber daya dapat digunakan untuk membantu penduduk setempat pulih.

"Kemungkinan besar orang-orang yang terkena dampak, kehilangan anggota keluarga, kehilangan rumah keluarga, kemungkinan besar banyak dari mereka yang dipekerjakan oleh industri pariwisata," kata juru bicara otoritas pariwisata, Ilihia Gionson.

Hotel-hotel di Maui Barat untuk sementara waktu berhenti menerima pemesanan. Banyak hotel yang menampung karyawan mereka dan bersiap untuk menampung para pengungsi dan petugas tanggap pertama yang bekerja pada pemulihan bencana, menurut otoritas pariwisata.

Badan tersebut mendesak pengunjung ke daerah Maui yang tidak terbakar - seperti Kahului, Wailuku, Kihei, Wailea dan Makena - untuk menghubungi akomodasi mereka dan memastikan bahwa mereka masih dapat ditampung.

"Maui tidak ditutup," kata Walikota Maui County Richard Bissen pada konferensi pers akhir pekan bersama gubernur. "Banyak penduduk kami yang mencari nafkah dari pariwisata."

Dihubungi melalui telepon pada hari Selasa 15/8/2023), Four Seasons Resort di Pantai Wailea di Maui Selatan mengatakan bahwa semua operasi hotel berjalan normal Tetapi mereka menganjurkan para wisatawan yang telah melakukan reservasi untuk bulan Agustus untuk menunda perjalanan mereka hingga seluruh pulau itu pulih sepenuhnya.

Tingkat hunian di hotel bintang lima ini telah menurun "secara dramatis" sejak kebakaran, kata seorang operator resepsionis. Operator hotel Hilton Worldwide Holdings, yang memiliki 23 hotel di seluruh Hawaii, mengatakan bahwa mereka membebaskan denda pembatalan bagi mereka yang melakukan perjalanan ke, dari atau melalui semua pulau di Hawaii hingga 31 Agustus.

Jack Richards, CEO perusahaan perjalanan yang berbasis di Los Angeles, Pleasant Holidays, bergegas mengevakuasi lebih dari 400 pelanggan yang berada di Maui selama kebakaran. "Saluran telepon yang mati dan koneksi internet yang terputus menghambat upaya tersebut," katanya.

Sebagian besar wisatawan akhirnya dipindahkan ke pulau-pulau lain di Hawaii. Sekitar 1.400 pelanggan lainnya yang memiliki rencana perjalanan bulan Agustus ke Maui harus dipesan ulang, katanya. Operator tur yang terus menawarkan layanan di atau sekitar Maui Barat setelah kebakaran menghadapi banjir kritik.

Sebuah perusahaan yang mengadakan tur snorkeling amal pada hari Jumat sejauh 11 mil (18 km) dari Lahaina kemudian mengeluarkan permintaan maaf dan mengatakan bahwa mereka menangguhkan operasinya untuk sementara waktu.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement