Ahad 15 Oct 2023 11:13 WIB

Dengan Pengawalan Militer, Pemukim Israel Menyerang Desa-Desa Palestina di Tepi Barat

Pasca serangan tersebut, pasukan pendudukan Israel menutup jalan menuju ke desa.

 Pandangan umum pemukiman Yahudi Tepi Barat Efrat, Senin, 30 Januari 2023.
Foto: AP Photo/Mahmoud Illean
Pandangan umum pemukiman Yahudi Tepi Barat Efrat, Senin, 30 Januari 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, HEBRON – Pemukim kolonial Israel dengan pengawalan militer Israel melancarkan serangan pada Sabtu (14/10/2023) malam di beberapa desa Palestina di wilayah Masafer Yatta, yang terletak di Provinsi Hebron, Tepi Barat Selatan, menurut ke sumber lokal.

Rateb Al-Jubour, seorang aktivis hak asasi manusia (HAM) Palestina setempat, mengatakan kepada WAFA bahwa para pemukim menargetkan rumah-rumah warga sipil di Desa Asfi Al-Tahata, Maghayir Al-Abid, dan Al-Tuba, dan melempari mereka dengan batu.

Baca Juga

Al-Jubour mengungkapkan bahwa para pemukim Israel melakukan perusakan bangunan, perusakan tangki air, dan penjarahan isi rumah. Mereka juga mencuri baterai dan panel surya sehingga menyebabkan kerusakan parah pada harta benda warga setempat.

Pasca serangan tersebut, pasukan pendudukan Israel menutup jalan menuju Desa Al-Mufaqara, yang merupakan bagian dari wilayah Masafer Yatta. Selain itu, jalan-jalan lain yang menghubungkan berbagai desa dan dusun di wilayah tersebut diblokir oleh militer pendudukan Israel sehingga menghambat pergerakan bebas warga Palestina.

Serangan-serangan yang dilakukan oleh pemukim Israel kini menjadi kejadian hampir setiap hari dan terjadi di bawah perlindungan pasukan pendudukan Israel.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement