Senin 25 Dec 2023 18:24 WIB

Keberanian Milisi Houthi Lawan Israel dan Nubuat Rasulullah

Kelompok Houthi di Yaman yang didukung militer Iran menyerang kapal komersial Israel.

Rep: Mabruroh/ Red: Erik Purnama Putra
Milisi Houthi berparade di Provinsi Amran, Yaman, membawa bendera Palestina.
Foto: EPA-EFE/OSAMAH YAHYA
Milisi Houthi berparade di Provinsi Amran, Yaman, membawa bendera Palestina.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kelompok Houthi di Yaman yang didukung militer Iran telah menyerang kapal komersial yang memiliki kaitan dengan Israel, menggunakan drone dan rudal. Serangan itu mereka lakukan sebagai bentuk dukungan kepada warga Palestina yang dikepung tentara Israel di Jalur Gaza.

Tindakan berani pasukan Houthi Yaman memaksa banyak perusahaan besar mengubah arah kapal pengiriman mereka. Serangan Houthi ini pun dipercaya telah membuat Israel mengalami kerugian besar hingga mencapai 3 miliar dolar AS pada pekan lalu.

Baca Juga

Houthi bahkan mengancam akan menembakan bom ke kapal dagang internasional yang nekat menuju Israel melalui Laut Merah. Keberanian Houthi ini mengingatkan kita akan hadits Rasulullah saw tentang keberanian dan kehebatan tentara di Syam, di Yaman, dan di Irak.

Diriwayatkan Imam Abu Dawud dari Ibnu Hawalah radhiyallahu ‘anhu, beliau berkata, "Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

سَيَصِيرُ الْأَمْر إِلَى أَنْ تَكُونَ جُنُودٌ مُجَنَّدَةٌ جُنْدٌ بِالشَّامِ وَجُنْدٌ بِالْيَمَنِ وَجُنْدٌ بِالْعِرَاقِ فَقَالَ ابْنُ حَوَالَةَ خِررْ لِي يَا رَسُولَ اللَّهِ إِنْ أَدْرَكْتُ ذَاكَ قَالَ عَلَيْكَ بِالشَّامِ فَإِنَّهُ خِيرَةُ اللَّهِ مِنْ أَرْضِهِ يَجْتَبِي إِلَيْهِ خِيرَتَهُ مِنْ عِبَادِهِ فَإِنْ أَبَيْتُمْ ففَعَلَيْكُمْ بِيَمَنِكُمْ وَاسْقُوا مِنْ غُدُرِكُمْ فَإِنَّ اللَّهَ عَزَّ وَجَلَّ قَدْ تَوَكَّلَ لِي بِالشَّامِ وَأَهْلِهِ  [أخرجه أبو داود]

"Perkaranya akan berubah hingga terbentuk tentara yang terorganisasi, tentara di Syam, tentara di Yaman, dan tentara di Irak".

Ibnu Hawalah berkata, "Wahai Rasulullah, pilihlah untuk saya jika seandainya aku menjumpainya."

Beliau bersabda, "Wajib atasmu untuk memilih kelompok yang berada di Syam, sesungguhnya itulah negeri pilihan Allah, yang Allah pilih menjadi negeri bagi hamba-Nya. Dan jika engkau enggan maka pegangilah Yaman, lantas penuhilah tempat minum kalian. Sesungguhnya Allah telah menjamin (keamanan) bagiku dengan penduduk Syam serta negerinya." (HR Abu Dawud no: 2483).

Keberanian pasukan Houthi Yaman telah mengguncang perekonomian dunia. Banyak perusahaan pengapalan yang menghentikan pengiriman melalui laut merah menyusul serangan kelompok perlawanan Houthi atas kapal kargo yang berlayar.

Maskapai ubah rute pelayaran ... 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement