Senin 07 Jun 2010 21:23 WIB

Inggris dan Prancis Dukung Penyelidikan Internasional terhadap Insiden Gaza

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS--Menteri luar negeri Prancis dan Inggris menyatakan, penyelidikan "internasional" diperlukan untuk menyelesaikan sengketa mengenai serangan mematikan militer Israel terhadap kapal bantuan kemanusiaan Gaza, setelah pertemuan Ahad malam (6/6) di ibukota Prancis, Paris.

"Kami pikir hal itu sangat penting bahwa perlu ada satu investigasi yang transparan dan layak dipercaya," ujar  Menteri Luar Negeri Inggris, William Hague, setelah berunding dengan timpalannya Menteri Luar Negeri Prancis, Bernard Kouchner seperti dilaporkan AFP.

"Kami percaya harus ada kehadiran internasional paling tidak dalam penyelidikan atau investigasi itu," katanya.

Kouchner menambahkan, bahwa penyelidikan internasional diperlukan "karena beberapa negara terlibat" di dalam insiden itu.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement