Ahad 31 Oct 2010 19:56 WIB

Giliran Kapal Tanker Panama Dibajak di Somalia

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM--Kapal tanker Panama menjadi korban bajak laut di perairan yang berjarak 1500 kilometer dari Somalia.Demikian menurut laporan misi Uni Eropa dalam Pemberantasan Bajak Laut di Perairan Somalia, Sabtu (30/10).

Pembajakan itu juga dikonfirmasi oleh pemilik kapal tersebut. Kapal tanker 'Polar' diserang oleh pembajak. Awak kapalnya terdiri atas 16 warga Filipina, empat warga Montenegro, tiga orang asal Yunani, dan seorang dari Rumania.

Pembajakan sering terjadi di Teluk Aden. Untuk memberantasnya maka kapal-kapal Uni Eropa melakukan penjagaan di perairan Somalia. Kapal frigat Belanda De Zeven Provinciën juga turut dalam misi tersebut.

 

sumber : radio nederland
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement