Sabtu 19 Mar 2011 14:52 WIB

WHO: Tidak Ada Risiko Radiasi di Luar Zona Evakuasi

Rep: Amri Amrullah/ Red: Siwi Tri Puji B
Warga asing memadati Bandara Narita, Tokyo, bersiap meninggalkan Jepang
Foto: The Straits Times
Warga asing memadati Bandara Narita, Tokyo, bersiap meninggalkan Jepang

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO - Organisasi Kesehatan Dunia mengatakan tingkat radiasi di luar zona evakuasi di Jepang tidak berbahaya bagi kesehatan manusia. Juru bicara WHO Gregory Hartl membuat pernyataan pada konferensi pers reguler di Jenewa pada hari Jumat.

Pemerintah Jepang mengeluarkan anjuran selasa lalu untuk mengungsi dari radius 20 kilometer dari pembangkit listrik tenaga nuklir Fukushima Daiichi. Ia juga mengatakan kepada orang yang berada dalam radius 30 kilometer untuk tinggal di dalam rumah.

Dia mengatakan jumlah radiasi yang dilaporkan di luar zona evakuasi terus berada di bawah level yang membahayakan kesehatan. Ia juga mengatakan WHO tidak menemukan adanya alasan gangguan kesehatan untuk menghindari perjalanan ke Jepang, kecuali ke daerah-daerah yang telah ditentukan, kecuali bagi warga asing yang ingin meninggalkan negara tersebut.

Beberapa negara yang mendorong warganya untuk meninggalkan Jepang, atau minimal pindah dari kedutaan mereka di Tokyo ke Osaka. Mengacu pada pemeriksaan impor makanan Jepang oleh beberapa negara, katanya dia tidak bisa membayangkan bagaimana setiap makanan dari kawasan yang terkena rusakan gempa bisa sampai ke berbagai negara. Ia menyimpulkan, tidak ada upaya mengekspor makanan Jepang yang terkontaminasi radiasi.

sumber :
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement