Jumat 22 Jun 2018 17:51 WIB

Ada Ancaman Bom, Otoritas Inggris Evakuasi Penumpang Stasiun

Pelaku yang mengaku membawa bahan peledak membuat panik penumpang di stasiun

Rep: Rizkyan Adhiyuda/ Red: Bilal Ramadhan
Bom. Ilustrasi
Foto: .
Bom. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON — Otoritas Inggris mengevakuasi penumpang stasiun yang tengah berada di stasiun transit Charing Cross terminal. Warga terpaksa diamankan menyusul seorang pria yang mengaku membawa bahan peledak masuk ke stasiun tersebut.

“Stasiun telah dievakuasi sebagai langkah pencegahan dan pelayanan di stasiun akan dihettikan sementara,” kata akun Twitter resmi Kepolisian Trasportasi Inggris seperti diwartakan The Guardian, Jumat (22/6).

Kepolisian mengatakan, berdasarkan keterangan yang dihimpun, tersangka pembawa bahan peledak itu berjalan di atas rel. Dia mengaku membawa bahan peledak bersamanya hingga membuat panik penumpang yang berada di stasiun transit tersebut.

Beruntung kepolisian Inggris telah mengamankan tersangka tersebut. Aparat mengornfirmasi tidak ada korban jiwa atau terluka dari insiden tersebut.

Namun, hingga saat ini kepolisian masih belum mengungkapkan nama tersangka. Aparat juga belum menjelaskan motif tersangka melakukan ancaman tersebut di salah stasiun tersibuk di London.

Otoritas setempat mengatakan, akan segera membuka kembali stasiun transit tersebut. Meski demikian, mereka meminta semua penumpang untuk tetap bersabar dan memaklumi peristiwa yang terjadi.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement