REPUBLIKA.CO.ID, NAIROBI -- Sedikitnya 10 orang dilaporkan tewas akibat serangan granat di sebuah kamp pengungsi di Kenya timurlaut dekat perbatasan dengan Somalia dan Ethiopia, Ahad (24/6).
"Kami kehilangan 10 orang setelah serangan granat. Mereka yang tewas berada di salah satu kamp IDP (pengungsi internal) dimana orang yang mengungsi akibat serangan akhir-akhir ini tinggal," kata seorang polisi di wilayah Mandera seperti dikutip AFP Senin (24/6).
Serangan granat terjadi dua hari setelah kekerasan antar-suku merenggut sembilan jiwa di wilayah itu. Serangan itu terjadi di sebuah daerah dimana kelompok-kelompok suku Garre dan Degodia bentrok dalam beberapa bulan ini. Kekerasan meluas ke wilayah tetangga, Wajir.
Polisi masih menyelidiki apakah serangan Ahad itu berkaitan dengan bentrokan antar-suku, demikian menurut sumber tersebut.