Senin 22 Jul 2013 01:36 WIB

Pengacara Pembela HAM di Meksiko Tewas Ditembak

Peta Meksiko (ilustrasi)
Peta Meksiko (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, OAXACA -- Seorang pengacara yang membela hak-hak asasi penduduk pribumi di Meksiko Selatan ditemukan tewas akibat tembakan, kata jaksa, Ahad (22/7).

Heron Sixto Lopez, yang mengelola sebuah pusat bantuan hukum bagi penduduk pribumi Mixtec dan Triqui di kota Juxtaluapa di wilayah Oaxaca, Meksiko selatan, dilaporkan hilang lima hari lalu.

Mayatnya ditemukan dengan bekas-bekas tembakan pada Sabtu, kata Victor Alonso, seorang jaksa wilayah, kepada AFP.

"Ia memiliki sedikitnya enam luka-luka peluru di beberapa bagian berbeda tubuhnya," kata Alonso.

Rabu, seorang wartawan liputan kriminal berusia 28 tahun yang bekerja untuk surat kabar lokal El Imparcial dibunuh, juga di Oaxaca.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement