Senin 09 Sep 2013 09:20 WIB

Bocah Tiga Tahun Dilaporkan Ibunya Karena Bunuh Diri

Penembakan  (ilustrasi)
Foto: Reuters/Joshua Lott
Penembakan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, WYOMING -- Taman Nasional Yellowstone (Yellowstone National Park)  menyelidiki peristiwa penembakan terhadap seorang anak perempuan berusia tiga tahun. Kasus ini terjadi usai seorang wanita Idaho melaporkan putri kecilnya yang menembak dirinya sendiri dengan pistol di lahan kamp.

Para ranger taman segera menuju ke Grant Village Campground pada Sabtu pagi pekan lalu namun upaya polisi untuk pencegahan gagal. Kejadian penembakan itu adalah pertamakalinya sejak 1978.

Juru bicara Taman, Al Nash mengatakan pada Ahad bahwa bagian dari lahan kamp itu kini ditutup sementara. Para ranger dan agen khusus pun memulai penyelidikan. Dia mengatakan belum mengetahui dimana tubuh anak itu diambil.

''Kami belum punya semua informasi dan belum mengambil keputusan apapun'', ujar Nash. Dia juga belum mengetahui jumlah anggota keluarga yang sedang berkemah atau darimana mereka di Idaho. Nama-nama belum dirilis. 

Hukum federal mulai berlaku sejak 22 Februari 2010, membolehkan pengunjung untuk memiliki senjata api di sekitar kamp. Nash mengatakan ada dua catatan kejadian penembakan yang terjadi pada 1978, namun dia tak punya detilnya. 

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
sumber : Associated Press
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement