Rabu 12 Feb 2014 12:18 WIB

Terbongkar di Sydney, Impor Kayak dari Cina Disusupi Narkoba

Red:
abc news
abc news

REPUBLIKA.CO.ID, AUSTRALIA -- Kepolisian Federal Australia (AFP) berhasil membongkar penyelundupan 183 kg methamphetamine, bahan baku narkoba, yang disembunyikan di dalam sejumlah perahu kayak yang diimpor dari China.

Polisi di Kota Sydney berhasil membongkar penyelundupan ini pekan lalu, saat melakukan pemeriksaan atas petikemas yang isinya mencurigakan.

Saat itulah ditemukan bahan narkoba tersebut disembunyikan di dalam 19 dari 27 kayak. Setelah dilakukan tes laboratorium dipastikan bahwa bahan kimia itu positif methamphetamine.

Menurut polisi, zat kimia tersebut bernilai 180 juta dolar di pasaran. Hari Selasa (11/2) lalu, para detektif AFP pun menyamar sebagai petugas deliveri ke sebuah alamat di daerah Hillsdale di Sydney selatan.

Begitu tiba di tujuan, polisi segera menangkap tiga pria dan seorang wanita yang diduga terkait sindikat penyelundup. Keempatnya merupakan warga negara Taiwan.

Dalam pengembangan penyelidikan, polisi kemudian menangkap seorang pria lainnya di daerah Kensington serta menggeledah sejumlah tempat di Greenwich dan pusat kota Sydney.

Kelima tersangka dijadwalkan dibawa ke pangadilan setempat Rabu (12/2), dan menurut polisi, mereka terancam hukuman maksimal penjara seumur hidup jika terbukti bersalah.

Menurut Tim Fitzgerald dari Dinas Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan, terbongkarnya penyelundupan ini merupakan hasil kerjasama instansinya dengan AFP.

Pihak AFP sendiri menyatakan terus menggali informasi dan berkoordinasi dengan pihak berwajib di China dan Taiwan.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ABC News (Australian Broadcasting Corporation). Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ABC News (Australian Broadcasting Corporation).
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement