Sabtu 12 Apr 2014 00:52 WIB

PM Ukraina Akan Berikan Otonomi Pada Tiap Daerah

Rep: c66/ Red: Bilal Ramadhan
Peta Ukraina
Foto: VOA
Peta Ukraina

REPUBLIKA.CO.ID, KIEV-- Perdana Menteri Ukraina, Arseniy Yatsenyuk mengatakan akan berkomitmen untuk memungkinkan tiap daerah yang ada di negaranya dapat memiliki otonomi masing-masing. Hal ini ia sampaikan pada pertemuan dengan  para pemimpin daerah di Ukraina pada Jumat (11/4).

Namun, dalam pertemuan tersebut, Yatsenyuk tidak menghadirkan para pengunjuk rasa maupun pihak perwakilan dari Federasi Advokasi Rusia. Para pemimpin daerah yang bertemu dengan Yatyensuk meminta agar otonomi dapat segera tercipta di wilayah mereka.

Para pemimpin masing-masing daerah hanya menginginkan otonomi dari negaranya. Mereka tidak menginginkan adanya pemisahan diri dari Ukraina. "Saya tidak ingin ada separatis di antara kita," ujar Gennady Kernes, walikota wilayah Kharkiv.

Warga Kharkiv beberapa waktu lalu sempat menduduki gedung pemerintahan Ukraina dan meminta pemisahan diri seperti layaknya wilayah Crimea. Sebelumnya Crimea secara resmi memisahkan diri dari Ukraina pada bulan lalu dan memilih untuk bergabung dengan otoritas Rusia.

Pengunjuk rasa dari wilayah Donetsk dan Luhansk juga masih meminta pemisahan diri layaknya Crimea. Hingga saat ini para pengunjuk rasa masih menduduki gedung-gedung pemerintahan Ukraina tetap meminta referendum agar memungkinkan mereka dapat bergabung dengan otoritas Rusia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement