Rabu 07 May 2014 21:23 WIB

Obama Lakukan Kunjungan Ke Arkansas

Rep: c66/ Red: Fernan Rahadi
Presiden AS Barrack Obama dalam kunjungannya di Malaysia, Sabtu (26/4).
Foto: Reuters
Presiden AS Barrack Obama dalam kunjungannya di Malaysia, Sabtu (26/4).

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Amerika Serikat, Barack Obama akan mengunjungi warga Arkansas pada Rabu (7/5). Obama akan mengunjungi para korban badai tornado yang melanda wilayah tersebut pada 27 April lalu.

Dalam kunjungan pertamanya sejak terjadi badai tornado di Arkandas, Obama juga berencana untuk bertemu pejabat lokal dan staf kesehatan di negara bagian AS tersebut. Sebanyak 15 orang tewas dan ratusan rumah hancur akibat peristiwa tersebut.

Obama akan mengunjungi Arizona sambil melakukan perjalanan ke California. Ia diketahui melakukan kunjungan ke California dalam rangka mengumpulkan dana bagi Partai Demokrat dan menerima penghargaan dari sebuah yayasan yang dibangun oleh sutradara film, Steven Spielberg.

Sebelumnya, Mantan Presiden AS, Bill Clinton dan Menteri Keamanan Dalam Negeri AS, Jeh Johnson serta Agensi Manajemen Emergensi Federal AS  telah mengunjungi masyarakat Arkansas yang terkena badai tornado. Mereka melakukan kunjungan sehari pasca terjadinya bencana badai di wilayah tersebut.

Empat bagian negara di Amerika Serikat telah dinyatakan sebagai wilayah yang rentan terkena badai. Arizona adalah salah satu wilayah yang rentan mengalami bencana badai. Kekuatan angin di wilayah tersebut saat badai dapat mencapai 166 mph hingga 200 mph.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement