Selasa 15 Jul 2014 07:09 WIB

Tiga Roket Hantam Kawasan Wisata Israel

Roket Palestina menghantam sebuah rumah di Israel
Roket Palestina menghantam sebuah rumah di Israel

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Tiga roket meledak di dan dekat resor Laut Merah Israel Eilat, Selasa, dan para anggota tim penyelamatan sedang menyelidiki laporan-laporan bahwa beberapa orang

cedera, kata seorang juru bicara militer.

Mereka adalah roket pertama yang menyerang Eilat sejak sepekan konflik Israel-Palestina di Gaza, meskipun beberapa roket yang ditembakkan dari Mesir juga melanda di kota sebelumnya dalam beberapa tahun terakhir.

Dua roket menghantam di dalam kota yang berbatasan dengan Mesir dan Yordania yang penuh dengan hotel dan atraksi turis. Sepertiganya mendarat di daerah terbuka, kata juru bicara itu.

 

Juru bicara itu tidak bisa mengatakan dari mana roket itu ditembakkan. Radio Israel mengatakan para pejabat menduga roket itu dilepaskan dari Mesir.

Ratusan roket telah ditembakkan ke Israel dari Gaza pada sepekan terakhir, selama serangan Israel terhadap gerilyawan telah menewaskan lebih 180 orang, dan tidak ada roket yang ditembakkan dari Gaza selatan mencapai sejauh Eilat.

Serangan-serangan udara Israel mendapat kutukan dan kecaman internasional karena dianggap sebagai kejahatan kemanusiaan dan kejahatan terhadap hukum internasional.

sumber : antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement