Rabu 15 Oct 2014 02:30 WIB

Bos Facebook Sumbang 25 Juta Dolar AS untuk Perangi Ebola

Rep: c72/ Red: Bilal Ramadhan
CEO Facebook, Mark Zuckerberg.
Foto: Yasin Habibi/Republika
CEO Facebook, Mark Zuckerberg.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK-- Pendiri jejaring sosial media Facebook, Mark Zuckerberg akan menyumbangkan 25 juta dolar AS atau sekitar lebih dari Rp 250 milyar untuk memerangi penyakit mematikan dari virus Ebola.

Sumbangan itu akan disalurkan melalui Centers for Disease Control (CDC), sebuah lembaga sosial yang bergerak dalam bidang pengendalian dan pencegahan penyakit. “Kita harus segera memerangi Ebola, hal ini harus deilakukan agar wabah ini tidak meluas,” ucap Zuckerberg seperti yang dilansir dari CNN pada Rabu (15/10).

Ia mengatakan Ebola harus segera ditangani agar tidak terjadi krisis kesehatan global jangka panjang. Ia tidak ingin Ebola menjadi virus yang harus ditangani selama beberapa dekade sperti HIV dan polio. “Kami berharap donasi ini dapat mempercepat penanganan para ahli di bidang kesehatan dalam mencegah penyebaran ebola,” ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement