Kamis 19 Feb 2015 03:00 WIB

Tentara ISIS Disebut Idap Kelainan Seks Brutal

Rep: c14/ Red: Angga Indrawan
Gerakan ISIS
Foto: VOA
Gerakan ISIS

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK –- Kelompok militan ISIS diketahui sangat brutal dan abnormal dalam melampiaskan birahi mereka. Demikian menurut sebuah laporan mengejutkan dari grup aktivis kemanusiaan Suriah, seperti dilansir New York Post,  Rabu (18/2).

Kelompok militan ISIS juga dikabarkan memaksa sejumlah perempuan di Kota Raqqa untuk menikah dengan mereka. Lantas, tentara ISIS membuat mereka melakukan aksi amoral yang berujung pada kerusakan serius organ kelamin para perempuan itu.

“Ada banyak anggota ISIS yang mengalami keanehan seksual dan insting brutal terhadap hubungan badan,” jelas juru bicara grup kemanusiaan dari Suriah itu, seperti dikutip New York Post, Rabu (18/2).

ISIS sudah mengendalikan Kota Raqqa setidaknya sejak 2013. ISIS lantas mengubah kota tersebut sebagai ibukota de facto-nya. Di wilayah itu pula, ISIS seringkali mengeksekusi para tawanannya, biasanya dengan cara memenggal kepala mereka di hadapan umum sekaligus direkam.

Adapun menurut dua kelompok aktivis kemanusiaan asal Inggris, ISIS telah menculik setidaknya tiga ribu orang perempuan. Kebanyakan dari mereka, para gadis dari Irak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement