Jumat 13 Mar 2015 02:28 WIB

Penulis Novel Fantasi Inggris Terry Pratchett Tutup Usia

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Ilham
Novelis Inggrism Terry Pratchett Tutup Usia
Foto: AFP
Novelis Inggrism Terry Pratchett Tutup Usia

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penulis novel fantasi asal Inggris Terry Pratchett meninggal Kamis (12/3), pada usia 66 tahun. Dilansir dari AFP, Pratchett akhinya kalah melawan penyakit Alzheimer. Penulis yang berhasil menjual 85 juta bukunya diseluruh dunia ini wafat di rumah bersama dengan kucing kesayangannya. 

Pratchett didiagnosa menderita penyakit Alzheimer sejak 2007 lalu. Dia terus berjuang untuk melawan penyakitnya dan meningkatkan kesadarannya.

Manager Direktur Transworld Publisher, Larry Finlay mengatakan, dunia telah kehilang salah satu orang yang memiliki pemikiran tajam. Terry memperkaya dunia dengan hasil karyanya dan akan menjadi warisan puluhan tahun mendatang.

Buku pertamanya ditulis tahun 1960 berjudul The Colour of Magic dan dipublikasikan tahun 1983. Buku ke-41 adalah yang terakhir selesai ditulis musim panas lal, sebelum dirinya menyerah pada penyakitnya.

Dia merupakan pria penggemar fiksi ilmiah saat masih muda. Pratcheet menulis novel Discworld untuk mengejek novel fantasi saingannya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement