Kamis 16 Apr 2015 21:20 WIB

Wartawan Ukraina Pro-Rusia Ditembak Mati

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Angga Indrawan
Ilustrasi: pistol
Ilustrasi: pistol

REPUBLIKA.CO.ID, KIEV -- Seorang wartawan Ukraina terkemuka yang juga pro-Rusia ditembak mati di Kiev, Kamis (16/4) waktu setempat. Kementerian Dalam Negeri mengatakan pelaku berjumlah dua orang.

"Hari ini di jam (6.20 EDT)... dua orang yang tidak dapat diidentifikasikan karena masker menembak wartawan Olez Buzina," kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan online, Kamis (16/4).

Dua orang bersenjata tersebut mengenakan topeng untuk menghalangi wajahnya. Diperkirakan, peristiwa terjadi di luar rumah Buzina. Rupanya, kejadian tersebut hanya berselang sehari dari tewasnya mantan anggota parlemen yang setia pada mantan Presiden Viktor Yanukovich.

Oles Buzina (45 tahun). Ia dikenal sebagai pro Rusia dari tulisan-tulisannya di surat kabar harian Sevodnya. Surat kabar tersebut merupakan bagian dari kerajaan bisnis pengusaha Ukraina terkaya, Rinat Akhmetov. Tahun lalu, pengusaha tersebut mengikuti pemilihan kursi parlemen untuk Blok Partai Rusia, namun tidak terpilih.

Penasehat Kementerian Dalam Negeri Anton Geraschenko menduga kematian kedua korban terkait dengan gerakan 'Anti-Maidan'. Gerakan tersebut menentang  protes pro-Barat yang mengguligkan Yanukovich pada 2014 lalu.

"Tampaknya penembakan saksi dari peristiwa Anti-Maidan berlanjut," kata dia melalui laman facebooknya.

Sementara itu, Presiden Vladimir Putin mengatakan kasus kematian Buzina bermotif politik. "Ini bukan pembunuhan politik pertama. Ukraina berurusan dengan rentetan seluruh pembunuhan tersebut, kata Putin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement