REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Tiga kapal Italia menyelamatkan 414 imigran dari empat kapal di laut Mediterania, Selasa (21/7). Mereka diselamatkan di antara 25 dan 35 mill atau sekitar 56 km dari pantai Libya.
"Terdapat empat bayi yang baru lahir di antara para imigran," ujar juru bicara penjaga pantai seperti dikutip dari Reuters, Rabu (22/7).
Menuurut Organisasi Internasional untuk Migrasi, sekitar 150 ribu imigran yang melarikan diri dari kemiskinan dan perang di Afrika dan Timur Tengah. Mereka datang ke Eropa melalui jalur laut antara bulan Januari dan Juli. Sebagian besar dari mereka menyebrangi laut dari Libya menuju Italia dan Yunani.
"Sekitar 1.400 orang juga diselamatkan di laut pada hari Senin," tambah juru bicara penjaga pantai.