Kamis 06 Aug 2015 14:19 WIB

Bishop Bertemu Menlu Retno Pertama Kali Sejak Eksekusi Bali Nine

Menlu Julie Bishop dan mitranya Menlu Retno Marsudi.
Foto: abc
Menlu Julie Bishop dan mitranya Menlu Retno Marsudi.

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Menteri Luar Negeri Australia Julie Bishop telah bertemu dengan Menlu Indonesia Retno Marsudi untuk pertama kalinya sejak eksekusi terhadap dua terpidana mati Bali Nine Myuran Sukumaran dan Andrew Chan April lalu.

Bishop dan Retno Marsudi bertemu di sela-sela konferensi para menteri luar negeri ASEAN di Kuala Lumpur. Pertemuan dilakukan setelah Menlu Marsudi dilaporkan meminta seluruh penasehat dan staf untuk meninggalkan ruang pertemuan.

Setelah pertemuan, Menlu Bishop menolak menjawab mengapa pertemuan dilakukan hanya empat mata. Namun, menggambarkan pembicaraan sebagai terbuka dan positif.

"Sama seperti tetangga lainnya, selalu ada masa-masa terjadi ketegangan, tantangan, ada masalah yang harus diselesaikan, namun pemerintah kami berusaha memastikan hubungan kami dengan Indonesia tetap kuat, dan itulah yang terjadi dalam pembicaraan terbuka kami hari ini," kata Bishop, Kamis (6/8).

Australia menarik Duta Besar Paul Grigson dari Jakarta sebagai protes atas eksekusi Chan dan Sukumaran, namun Dubes Grigson sekarang sudah kembali lagi ke posisinya.

Indonesia juga menyampaikan kemarahan atas laporan Australia membayar para awak kapal penyeludup ribuan dolar untuk membawa kembali para pencari suaka ke Indonesia. Meskipun masih ada ketegangan, kedua Menlu perempuuan ini tersenyum kepada pers setelah pertemuan dan memuji hubungan kedua negara.

Keduanya berbicara mengenai penguatan hubungan bisnis dan pemerintahan antarkedua negara.

sumber : http://www.australiaplus.com/indonesian/2015-08-06/menlu-julie-bishop-bertemu-retno-marsudi-pertama-kali-sejak-eksekusi-bali-nine/1478242
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement