Ahad 03 Jan 2016 05:33 WIB

Pengunjuk Rasa Lempar Bom Molotov ke Kedutaan Saudi di Teheran

Foto dari akun Twitter jurnalis Iran menunjukkan Kedutaan Besar Arab Saudi yang dibakar pengunjuk rasa di Teheran, Iran, Ahad (3/1).
Foto: Twitter
Foto dari akun Twitter jurnalis Iran menunjukkan Kedutaan Besar Arab Saudi yang dibakar pengunjuk rasa di Teheran, Iran, Ahad (3/1).

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Pengunjuk rasa yang memprotes kebijakan hukuman mati Arab Saudi melempar bom molotov ke Kedutaan Arab Saudi di Teheran, Iran.

Dalam sejumlah gambar yang diunggah ke dunia maya menunjukkan pengunjuk rasa Iran yang marah memenuhi lantai dasar kedutaan. Mereka merusak perabot, bendera, dan dokumen. Barang-barang yang dirusak lalu dibakar.

Kemarahan terpicu dari eksekusi terhadap 47 orang, termasuk sejumlah ulama Syiah. Polisi sudah masuk ke kedutaan dan melempar gas untuk membubarkan pengunjuk rasa.

Foto yang diunggah editor di kantor berita Mehr menunjukkan adanya ledakan gas. Di foto kelihatan bangunan terbakar api.

Pengunjuk rasa melakukan aksi di sejumlah kota Iran, Sabtu (2/1). Mereka marah pada eksekusi yang dilakukan Arab Saudi.

Ulama Syiah yang terbunuh adalah Nimr al-Nimr, ia merupakan salah satu pengkritik vokal keluarga kerajaan Saudi. Ia kerap kali menggelar demonstrasi melawan elite yang berkuasa. Nimr juga sering menyerukan perlindungan yang lebih baik bagi kaum minoritas Syiah, dikutip dari laman RT.com, Ahad (3/1).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement