Jumat 22 Apr 2016 16:40 WIB

Obama akan Jadi Presiden Pertama AS yang Mengunjungi Hiroshima

Barack Obama
Foto: VOA
Barack Obama

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden AS Barack Obama akan berkunjung ke Hiroshima setelah pertemuan kelompok Negara Maju bulan depan. Ia akan menjadi presiden pejawat AS pertama yang mengunjungi kota itu setelah serangan nuklir AS pada 71 tahun yang lalu.

Demikian dilaporkan surat kabar jepang Nikkei mengutip pejabat senior AS. Washington berencana untuk mengajukan proposal perjalanan pada 27 Mei ke pemerintahan Tokyo, lokasi pertemuan G7.

Pejabat Kementerian Luar Negeri Jepang belum bisa dimintai komentar.  Kunjungan Obama ke bisa terbilang kontroversial karena dapat memicu spekulasi permintaan maaf AS atas serangan nuklir Hiroshima.

Mayoritas warga Amerika yakit pengeboman Hiroshima pada 6 Agustus 1945 dan Nagasaki tiga hari kemudian merupakan upaya untuk mengakhiri perang. Adapun mayoritas warga Jepang menilai serangan itu tidak bisa dibenarkan. 

Baca juga, Obama Sarankan Inggris Tetap Bergabung di Uni Eropa.

 

sumber : the star

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement