Rabu 07 Sep 2016 08:17 WIB

Sejarah Hari Ini: Asal Mula Amerika Dijuluki Negeri Paman Sam

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Ani Nursalikah
Samuel Wilson (kiri) menjadi asal mula penyebutan Paman Sam untuk AS. Penggambaran Uncle Sam (kiri).
Foto:
Aktor dan penyanyi hip hop asal Amerika Serikat, Tupac Shakur ditembak beberapa kali oleh orang tak dikenal pada 7 September 1996.

Aktor dan penyanyi hip hop asal Amerika Serikat, Tupac Shakur ditembak beberapa kali oleh orang tak dikenal pada 7 September 1996. Saat itu Shakur tengah berada di Las Vegas, Nevada setelah menghadiri pertandingan tinju.

Shakur sedang mengendarai BMW hitam bersama pendiri Death Row Records, Marion "Suge" Knight. Kemudian sebuah Cadillac putih berhenti di samping mobilnya dan seseorang mulai menembaki keduanya dari dalam mobil.

Knight hanya terluka di bagian kepala, sedangkan Shakur terkena banyak tembakan. Shakur kemudian meninggal dunia di rumah sakit beberapa hari setelahnya.

Meski pembunuh Shakur tidak pernah teridentifikasi, beberapa orang menyakini Orlando Anderson, seorang anggota komplotan geng Southside Crips di Los Angeles, bertanggung jawab atas penembakan tersebut, seperti dilansir dari History.

Pada malam sebelumnya, sebelum Mike Tyson dan Bruce Seldon bertarung di tinju kelas berat, Anderson diserang di lobi MGM Grand Hotel oleh sekelompok orang dari Death Row Records milik Suge Knight.

Ibu Shakur lalu mengajukan gugatan terhadap Anderson atas kematian anaknya. Namun, kasus ini tak pernah terselesaikan karena Anderson ditembak mati pada Mei 1998.

Shakur terlibat berbagai masalah sebelum insiden penembakan di Las Vegas. Pada 1993, ia dihukum karena melakukan penyerangan terhadap seorang produser video musik. Pada tahun yang sama, seorang sopir limosin mengatakan Shakur telah memukulinya. Lalu pada 1995, Shakur diadili karena dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan di sebuah kamar hotel.

Sebelum kematiannya, Shakur juga didakwa atas berbagai tuntutan sipil. Ronald Ray Howard menembak mati polisi negara bagian Texas setelah mendengarkan lagu Shakur pada 1993.

Selain itu, seorang perempuan mengajukan gugatan kepada Shakur karena telah membuat lagu yang menghasut anaknya agar bertindak membangkang. Dan pada Oktober 1994, dua anak berusia 17 tahun di Milwaukee menewaskan seorang perwira polisi karena terhipnotis lagu Shakur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement