Rabu 08 Apr 2020 16:04 WIB

Topan Harold Hantam Fiji

Topan Harold menjadi cobaan berat bagi masyarakat Fiji di tengah pandemik Covid-19.

Topan tropis Harold yang dahsyat menghantam negara pulau Pasifik Selatan, Fiji, hingga menghancurkan bangunan, Rabu (8/4) (Foto: ilustrasi topan)
Foto: AP
Topan tropis Harold yang dahsyat menghantam negara pulau Pasifik Selatan, Fiji, hingga menghancurkan bangunan, Rabu (8/4) (Foto: ilustrasi topan)

REPUBLIKA.CO.ID, SYDNEY -- Topan tropis Harold yang dahsyat menghantam negara pulau Pasifik Selatan, Fiji, hingga menghancurkan bangunan, Rabu (8/4). Hantaman topan juga menyebabkan warga luka-luka di ibu kota Suva.

Bencana topan itu semakin membuat menderita penduduk Fiji di tengah pandemik Covid-19. Topan Harold yang kekuatannya masuk dalam kategori lima tertinggi, melewati wilayah selatan Fiji sekitar tengah hari.

Baca Juga

Topan itu meratakan rumah-rumah dan memutuskan jaringan komunikasi di kepulauan itu. Padahal, masyarakat membutuhkan jaringan dalam menjalani karantina selama pandemik Covid-19.

"Kami telah mendapat laporan tentang korban luka-luka. Namun, mengenai jumlah serta intensitas dari korban cedera itu belum dapat kami pastikan," kata Direktur Kantor Manajemen Bencana Nasional Fiji, Vasiti Soko, melalui telepon, melansir reuters, Rabu.

Tidak ada laporan langsung tentang korban meninggal, tetapi sekitar 10 rumah di Suva dilaporkan hancur. Jalanan banjir, angin kencang, dan bangunan-bangunan hancur di Suva, Fiji yang ditampilkan dalam gambar video dan foto tak terverifikasi yang beredar di media sosial.

"Para petugas situasi darurat bergegas untuk menghubungi orang di pulau selatan Kapavu, setelah badai memutuskan jaringan komunikasi," kata Soko.

sumber : Reuters/Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement