Selasa 02 Feb 2021 17:24 WIB

Tim Investigasi WHO Kunjungi Pusat Kesehatan Hewan di Wuhan

Tim WHO mencari petunjuk asal mula virus Covid-19 di Wuhan

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Nur Aini
 Marion Koopmans dari tim Organisasi Kesehatan Dunia tiba di Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Hubei di Wuhan di provinsi Hubei China tengah,Senin (1/2/2021). Tim misi WHO sedang menyelidiki asal-usul pandemi virus korona di Wuhan.
Foto:

Kepala Kedaruratan WHO Michael Ryan mengatakan, WHO sedang mengumpulkan lebih banyak data mengenai virus korona. Data yang dikumpulkan oleh tim investigasi di Wuhan diharapkan dapat memberikan jawaban terkait asal usul virus corona. Pengumpulan data meliputi pengambilan sampel hewan, analisis genetik, dan studi epidemiologi. 

China telah menghentikan penularan virus corona domestik melalui penguncian dan pengujian yang ketat, termasuk pengawasan secara elektronik. Pemerintah China memberlakukan sekolah dari rumah dan melarang perjalanan selama libur Imlek. Pemerintah menawarkan insentif bagi warga yang tetap tinggal di rumah dan tidak mudik selama liburan Imlek. 

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement