Rabu 23 Jun 2021 20:03 WIB

22 Kasus Varian Delta Plus Dideteksi di India

Varian Delta Plus terbentuk akibat mutasi strain Delta atau varian B.1.617.2

Red: Nur Aini
Sebanyak 22 kasus varian Delta Plus telah dideteksi di India pada Selasa (22/6).
Sebanyak 22 kasus varian Delta Plus telah dideteksi di India pada Selasa (22/6).

 

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Sebanyak 22 kasus varian Delta Plus telah dideteksi di India pada Selasa (22/6).

Baca Juga

Varian Delta Plus terbentuk akibat mutasi strain Delta atau varian B.1.617.2 yang pertama kali ditemukan di India dan diyakini menjadi penyebab gelombang kedua mematikan di negara tersebut.

“22 kasus varian Delta Plus telah ditemukan di Maharashtra, Kerala, dan Madhya Pradesh di India. Itu sudah masuk kategori variant of interest," kata Menteri Kesehatan Rajesh Bhushan dalam konferensi pers.

“Berdasarkan temuan INSACOG (Indian SARS-CoV-2 Genomic Consortia) baru-baru ini, Kementerian Kesehatan telah memperingatkan dan memberi tahu Maharashtra, Kerala, dan Madhya Pradesh mengenai varian Delta Plus dari kasus Covid-19 yang ditemukan di negara-negara tersebut,” kata Kementerian Kesehatan India dalam sebuah pernyataan.

INSACOG adalah konsorsium dari 28 laboratorium Kementerian Kesehatan dan Kesejahteraan Keluarga, Departemen Bioteknologi, Dewan Penelitian Medis India, dan Dewan Penelitian Ilmiah dan Industri untuk pengurutan seluruh genom dalam konteks pandemi Covid-19.

 

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/22-kasus-varian-delta-plus-dideteksi-di-india-/2282671
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement