REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Pesawat tempur Israel melancarkan serangan udara terhadap sebuah lokasi milik kelompok perlawanan Palestina di Jalur Gaza selatan pada Senin malam (6/9).
Jet tempur menargetkan sebuah situs di Khan Yunis. Saksi mata mengatakan asap terlihat mengepul dari lokasi setelah pemboman Israel.
Kementerian Kesehatan Palestina di Jalur Gaza sejauh ini belum mengumumkan adanya korban akibat pemboman tersebut. Sementara, tentara Israel belum mengeluarkan pernyataan tentang serangan itu.
Serangan Israel itu kemungkinan terjadi sebagai tanggapan atas pecahnya tiga kebakaran di pemukiman Israel di dekat Jalur Gaza pada Senin yang disebabkan oleh balon pembakar yang diluncurkan dari Gaza.