Kamis 28 Oct 2021 13:44 WIB

Peringatan Buat China, India Sukses Tes Rudal Antarbenua

Rudal berkemampuan nuklir India mampu memiliki daya jelajah 5.000 kilometer.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Teguh Firmansyah
Rudal nuklir India (ilustrasi).
Foto:

Menurut keterangan, pertemuan pejabat militer kedua negara dilangsungkan di perbatasan Chushul-Moldo di wilayah Ladakh.

Pada 7 September 2020, pasukan kedua terlibat bentrok di wilayah Ladakh, tepatnya di sekitar Danau Pangong Tso. Terdapat tembakan peringatan yang dilepaskan ke udara. Cina dan India saling tuding sebagai pihak yang melakukan hal tersebut. Bentrokan serupa juga terjadi pada 29 Agustus.

Pada 15 Juni tahun lalu, tentara India dan Cina juga terlibat bentrokan di Lembah Galwan, Ladakh. Peristiwa itu  mengakibatkan 20 tentara India tewas. Sementara Cina disebut memiliki 40 korban jiwa, termasuk seorang komandan. Pasca bentrokan tersebut, Cina dan India melakukan pembicaraan di level diplomatik serta militer. Kedua negara setuju untuk mengambil langkah-langkah yang bertujuan mengurangi ketegangan di perbatasan.

India dan China terikat perbatasan de facto yang dikenal dengan istilah Line of Actual Control (LAC). Medan di sepanjang LAC diketahui berupa sungai, danau, dan tebing bersalju. Hal itu menyebabkan garis pembatas kedua negara samar serta dapat bergeser. Alhasil pasukan patroli perbatasan India dan Cina kerap bersinggungan dan tak jarang memicu perkelahian atau kontak fisik.

 

 

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement