Jumat 12 Nov 2021 08:12 WIB

China Bentuk Tim Antikorupsi Awasi Olimpiade Beijing 2022

Presiden China jadikan pemberantasan korupsi sebagai kebijakan khas pemerintahannya

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
Personel medis dengan pakaian pelindung menyaksikan tim hoki China Ice Sports College berlatih di atas es selama Kegiatan Tes Domestik Hoki Es Beijing, acara uji untuk Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, di Stadion Indoor Nasional di Beijing, Rabu, 11 November. 10, 2021. Badan pengawas antikorupsi China mengatakan telah membentuk tim khusus untuk mengawasi Olimpiade Musim Dingin Beijing.
Foto: AP/Mark Schiefelbein
Personel medis dengan pakaian pelindung menyaksikan tim hoki China Ice Sports College berlatih di atas es selama Kegiatan Tes Domestik Hoki Es Beijing, acara uji untuk Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, di Stadion Indoor Nasional di Beijing, Rabu, 11 November. 10, 2021. Badan pengawas antikorupsi China mengatakan telah membentuk tim khusus untuk mengawasi Olimpiade Musim Dingin Beijing.

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING - Badan pengawas antikorupsi China mengatakan telah membentuk tim khusus untuk mengawasi Olimpiade Musim Dingin Beijing. Tim itu dibentuk untuk memastikan Olimpiade bebas dari penyuapan, narkoba, penyebaran Covid-19, dan risiko lainnya.

Presiden China Xi Jinping mengatakan dia ingin Olimpiade Musim Dingin Beijing, yang berlangsung dari 4 Februari hingga 20 Februari, bersih, inklusif, terbuka dan bebas korupsi. Dikutip dari Reuters, pernyataan tersebut menjadi sinyal bahwa raksasa Asia itu ingin meningkatkan soft power dengan menampilkan Olimpiade yang dikelola dengan baik.

Baca Juga

Komisi Pusat Inspeksi Disiplin, lembaga kontrol internal tertinggi China untuk memberantas korupsi, mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa pihaknya telah membentuk tim khusus untuk mengawasi langkah-langkah pencegahan Covid-19, yang mencakup membatasi peserta dalam "gelembung" sepanjang Olimpiade. Tim tersebut juga akan memantau korupsi dalam pemilihan dan promosi atlet dan ofisial acara dan untuk pengeluaran yang tidak pantas.

Tim antikorupsi telah dikerahkan ke berbagai departemen dalam otoritas olahraga nasional China, termasuk unit yang bertanggung jawab atas anti-doping dan keuangan, yang masing-masing harus memberikan laporan harian kepada tim. Xi telah menjadikan pemberantasan korupsi sebagai kebijakan khas dalam masa jabatannya sebagai pemimpin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement