Jumat 17 Feb 2023 00:15 WIB

Nenek 74 Tahun Dikeluarkan Hidup-Hidup dari Reruntuhan 227 Jam Setelah Gempa

Wanita berusia 74 tahun diselamatkan dari puing-puing bangunan di Kahramanmaras

Seorang wanita berusia 74 tahun diselamatkan hidup-hidup dari bawah reruntuhan pada Rabu (15/2/2023) atau 227 jam setelah gempa dahsyat mengguncang selatan Turki.
Seorang wanita berusia 74 tahun diselamatkan hidup-hidup dari bawah reruntuhan pada Rabu (15/2/2023) atau 227 jam setelah gempa dahsyat mengguncang selatan Turki.

REPUBLIKA.CO.ID., KAHRAMANMARAS -- Seorang wanita berusia 74 tahun diselamatkan hidup-hidup dari bawah reruntuhan pada Rabu (15/2/2023) atau 227 jam setelah gempa dahsyat mengguncang selatan Turki.

Wanita bernama Cemile Kekec diselamatkan di provinsi Kahramanmaras, yang merupakan pusat gempa berkekuatan M 7,7 dan 7,6 pada minggu lalu. Kekec kini telah dirujuk ke rumah sakit terdekat.

Lebih dari 35.400 orang tewas dan lebih dari 105.000 lainnya terluka dalam gempa mematikan yang mengguncang selatan Turki pada 6 Februari.

Gempa bumi berkekuatan M 7,7 dan 7,6, yang berpusat di provinsi Kahramanmaras, berdampak pada lebih dari 13 juta orang di 10 provinsi, termasuk Adiyaman, Gaziantep, dan Hatay.

Di negara tetangga Suriah, setidaknya 3.688 orang tewas dan lebih dari 14.749 terluka.

 

 

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/nenek-74-tahun-dikeluarkan-hidup-hidup-dari-reruntuhan-227-jam-setelah-gempa-di-turkiye/2820855
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement