Selasa 28 Mar 2023 14:40 WIB

Sekitar 60 Ribu Warga Suriah Balik ke Negara Mereka Sejak Gempa Turki

Sekitar 60 ribu warga Suriah yang tinggal di Turki kembali ke tanah mereka sendiri

Sekitar 60 ribu warga Suriah di Turki telah kembali ke negara asal mereka di seberang perbatasan
Sekitar 60 ribu warga Suriah di Turki telah kembali ke negara asal mereka di seberang perbatasan

REPUBLIKA.CO.ID., ANKARA -- Sekitar 60 ribu warga Suriah di Turki telah kembali ke negara asal mereka di seberang perbatasan sejak gempa bumi pada 6 Februari yang berpusat di selatan Turki, kata Menteri Pertahanan Turki, Hulusi Akar pada Senin (27/3/2023).

Berbicara di provinsi Hatay yang dilanda gempa, Hulusi Akar menolak klaim penyeberangan ilegal oleh warga Suriah di perbatasan Turki, dan mengatakan isu tersebut "sama sekali tidak benar."

Baca Juga

Akar menegaskan bahwa perbatasan Turki dilindungi, dijaga, dan dipantau "dengan intens" setiap hari dengan "kendaraan dan peralatan teknologi canggih".

“Sekitar 60 ribu warga Suriah yang tinggal di Turki kembali ke tanah mereka sendiri karena kehilangan rumah dan kerabat mereka,” tutur menhan Turki.

Pada 6 Februari, gempa berkekuatan M 7,7 dan 7,6 melanda 11 provinsi Turki – Adana, Adiyaman, Diyarbakir, Elazig, Hatay, Gaziantep, Kahramanmaras, Kilis, Malatya, Osmaniye, dan Sanliurfa – dan merenggut lebih dari 50.000 nyawa.

Lebih dari 13,5 juta orang di Turki terkena dampak gempa, serta banyak lainnya di utara Suriah.

Akar juga mengutuk serangan baru-baru ini terhadap kitab suci Alquran, dan bendera Turki di Denmark.

“Penyerangan terhadap bendera dan kitab suci kami adalah contoh yang tepat dari perilaku barbarisme, tercela dan menjijikkan. Ini benar-benar kejahatan terhadap kemanusiaan dan kebencian. Kami tidak pernah bisa menerima itu,” ujar dia.

Beberapa bulan terakhir terjadi beberapa aksi pembakaran Alquran, atau upaya untuk melakukannya, oleh tokoh atau kelompok Islamofobia di Eropa utara dan negara-negara Nordik.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/sekitar-60-ribu-warga-suriah-balik-ke-negara-mereka-sejak-gempa-turkiye/2856798
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement