Senin 03 Aug 2015 05:49 WIB

Ini Penampakan Kolam Renang Umum yang Dibuat ISIS

Kolam renang yang dikelola ISIS di kota Mosul, Irak.
Foto: vocativ
Kolam renang yang dikelola ISIS di kota Mosul, Irak.

REPUBLIKA.CO.ID, MOSUL -- Kelompok militan ISIS baru saja merilis sebuah foto penampakan kolam renang umum di kota Mosul, Irak. Kolam renang bukan sembarang kolam renang. Kolam buatan ISIS itu disertai sejumlah aturan ketat bagi para pengunjungnya.

Aturan pertama: Kenakan celana panjang dan T-shirt ketika anda berenang. Kedua, tidak bersumpah atau berteriak saat terjun, dan ketiga, tidak berenang ketika pengunjung semestinya shalat.

Peraturan dibuat dan dicat di dinding kolam renang di Mosul, di mana ISIS menunjukkan diri responsif terhadap suhu musim panas terik di Irak dan di Timur Tengah. Pekan ini, suhu di Mosul diperkirakan mencapai 118 derajat Fahrenheit.

Dilansir Vocativ, Ahad (2/8), media afiliasi ISIS di provinsi Niniwe merilis foto sejumlah pria dan anak laki-laki menikmati setidaknya empat kolam renang indoor dan outdoor. Semua perenang yang berpakaian, tidak ada anak perempuan atau perempuan yang ditampilkan dalam gambar. Pemisahan kolam renang, merupakan bagian dari aturan kolam renang.

Sejumlah foto yang ditampilkan dituding sebagai bagian dari propaganda yang ditujukan untuk menunjukkan bahwa ISIS adalah kelomppok militan yang menawarkan fasilitas untuk orang yang hidup di bawah kendalinya. Kelompok ini juga telah menyiarkan sejumlah aktivitas amal dan pelayanan sosial dalam upaya memenangkan hati dan pikiran warga setempat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement