Jumat 24 Dec 2010 19:33 WIB

Waduh...Korut Ancam Perang Nuklir

REPUBLIKA.CO.ID,PYONGYANG--Korea Utara dan Selatan saling melontarkan kata-kata perang dengan sengit. Presiden Korsel Lee Myung-bak mengatakan negaranya akan menyerang tanpa ampun apabila kembali diserang. Sebaliknya Korut mengatakan siap melangsungkan 'perang suci' dengan senjata nuklir.

Korsel, yang melangsungkan latihan militer besar-besaran, mengatakan akan mengambil arah lebih keras. " Kami berpikir bahwa kesabaran akan menghasilkan perdamaian, tapi ternyata tidak", kata Presiden Lee dalam kunjungan keliling pangkalan militer baru-baru ini. Ia mengganti menteri pertahanan dengan seorang perwira tinggi militer.

Korut memandang latihan itu sebagai persiapan perang baru. "Tentara revolusi siap setiap saat untuk melangsungkan perang suci, berdasarkan kekuatan nuklir yang kami miliki", kata Menteri Pertahanan Kim Young-chun.

sumber : RNW/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement