Selasa 24 Nov 2015 21:31 WIB

Helikopter AS Tabrak Tiang, Dua Tentaranya Tewas

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Didi Purwadi
Helikopter militer AS mengalami kecelakaan di jalanan di Wonju, Korea Selatan, Senin (23/11).
Foto: AP/Park Young-suh
Helikopter militer AS mengalami kecelakaan di jalanan di Wonju, Korea Selatan, Senin (23/11).

REPUBLIKA.CO.ID, WONJU -- Dua personel militer Amerika Serikat (AS) tewas ketika helikopter mereka mengalami kecelakaan di Wonju, Korea Selatan (Korsel), Senin (23/11) malam.

‘’Helikopter Apache AH-64 jatuh di sebuah jalan di Wonju, sekitar 50 mil (80km) timur dari pangkalan AS yaitu Camp Humphrey,’’ kata Angkatan Darat AS seperti dikutip dari laman BBC, Selasa (24/11).

Pihaknya belum mengidentifikasi anggota awak helikopter yang tewas. Namun, mereka berdua pilot dan tidak ada korban lain atau kerusakan yang dilaporkan.

AS memiliki sekitar 29 ribu tentara di Korsel di bawah kesepakatan keamanan. Kantor berita Korsel Yonhap melaporkan, penyebab kecelakaan itu sedang diselidiki.

Tetapi para pejabat percaya helikopter mungkin telah menabrak tiang listrik.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement