REPUBLIKA.CO.ID,NIKOSIA--Siprus Kamis mengatakan bahwa pihaknya menyambut baik kesepakatan rekonsiliasi bersejarah yang dicapai di Kairo antara dua faksi terkemuka Palestina, dan memuji Mesir untuk peran penengahan perjanjian itu.
"Siprus mengikuti dengan minat yang besar kesepakatan yang dicapai antara para pemimpin Fatah dan Hamas di Kairo kemarin, yang membuka jalan bagi pembentukan sebuah pemerintah sementara Palestina," kata Menteri Luar Negeri Siprus Markos Kyprianou dalam pernyataan tertulis yang dirilis pada Kamis.
"Persatuan Palestina merupakan dasar dari upaya mengamankan perdamaian berkelanjutan dan abadi dengan Israel," tambahnya. Dia menegaskan dukungan politik Siprus 'kepada rakyat Palestina dan menyatakan harapan bahwa perjanjian baru antara gerakan Fatah sekuler dan kelompok Islam Hamas menandai sebuah halaman baru dalam upaya perdamaian yang komprehensif di Timur Tengah.
Menteri mengatakan, ia juga berbicara dengan timpalannya Menlu Mesir Nabil al-Araby, dan mengucapkan selamat atas keberhasilan pemerintah Mesir, yang memainkan "peran penting" atas mediasi perjanjian rekonsiliasi itu.