Selasa 25 Sep 2012 15:10 WIB

Gereja Mesir Dukung Al Azhar soal Larangan Penistaan Agama

  Tokoh agama Islam dan Kristen berunjuk rasa memprotes film anti Islam di kota Bint Jbeil, Lebanon.
Foto: Hassan Ammar/AP
Tokoh agama Islam dan Kristen berunjuk rasa memprotes film anti Islam di kota Bint Jbeil, Lebanon.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Gereja Koptik Mesir mendukung Syeikh Agung Al Azhar, Prof. Dr. Ahmed Al Tayeb, yang menyerukan pelarangan global mengenai penistaan agama.

"Gereja Koptik menolak keras penistaan agama dalam bentuk apapun dan mendukung seruan Al Azhar mengenai pelarangan global penistaan agama," kata pemimpin Gereja Koptik, Baba Bakhomious, kepada jaringan televisi Nile TV, Selasa.

Baba Bakhomious pada Senin (24/9) memimpin jajaran pimpinan Gereja Koptik menemui Syeikh Agung Al Azhar. Mereka datang menyampaikan dukungan dan menegaskan penolakannya atas upaya penistaan agama.

Pada akhir pekan lalu, Syeikh Al Azhar menyerukan Perserikatan Bangsa-Bangsa mewujudkan hukum internasional mengenai pelarangan global terhadap penistaan agama.

"Dunia membutuhkan resolusi internasional untuk melarang penyerangan terhadap simbol-simbol agama apa pun termasuk Islam," kata Syeikh Tayeb.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement