Rabu 17 Apr 2013 05:34 WIB

FBI Geledah Apartemen di Boston

Polisi Boston berjaga-jaga
Foto: AP
Polisi Boston berjaga-jaga

REPUBLIKA.CO.ID, Para penyelidik terlihat memindahkan sejumlah barang dari sebuah apartemen di kota Revere, di kawasan pinggiran Boston. Tidak ada penangkapan dilakukan dan pihak berwenang tidak memberikan komentar mengenai tersangka. Biro Penyelidik Federal, FBI, memimpin usaha multi-instansi untuk menyelidiki apa yang menurut seorang pejabat Gedung Putih “jelas merupakan aksi teror.”

 

Belum ada individu atau kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas pengeboman itu. Namun Presiden Barack Obama mengatakan, mereka yang bertanggung jawab itu akan ditemukan dan dimintai pertanggungan jawab.

Wartawan VOA Carolyn Presutti mengatakan Selasa pagi para penyelidik bekerja di daerah yang luas di sekitar tempat kejadian. Ia mengatakan, ia melihat banyak petugas keamanan di sekitar kota itu, tetapi tidak ada orang berada di jalan-jalan. Komisaris Polisi Boston Edward Davis mengatakan, tidak ada informasi intelijen spesifik yang memperingatkan mengenai serangan itu.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement