Jumat 28 Mar 2014 10:52 WIB

Ini Wilayah Pencarian Baru Puing-puing MH370

Rep: c70/ Red: Bilal Ramadhan
Lokasi jatuhnya MH370
Lokasi jatuhnya MH370

REPUBLIKA.CO.ID, PERTH -- Area pencarian untuk pesawat Malaysia Airlines MH370 telah bergeser pada zona 1.100 kilometer ke sebelah timur dari lokasi sebelumnya. Hal itu didasarkan pada lead baru yang ditangkap radar antara Laut Cina Selatan dan Selat Malaka.

Luas area pencarian baru sekitar 319.000 kilometer persegi, jauhnya sekitar 1.850 kilometer dari barat Perth. Daerah pencarian baru itu 3,5 kali lebih besar dari sebelumnya yang hanya 89.000 kilometer persegi yang menjadi fokus pencarian pada Kamis (27/3).

Analisis lebih lanjut dari Australian Transport Safety Bureau (ATSB) yang ditangkap dari data radar terbaru memunculkan dugaan bahwa pesawat MH370 kehabisan bahan bakar sebelum sampai Samudera Hindia selatan.

Di tengah kondisi cuaca yang membaik di lokasi pencarian, 10 pesawat dan enam kapal hari ini dikirim ke daerah pencarian baru. Termasuk dua Royal Australian Air Force P3 Orion, jet Jepang Coast Guard, pesawat Jepang P3 Orion, pesawat Korea P3 Orion, pesawat Korea C130 Hercules, Royal Air Force Selandia Baru P3 Orion, pesawat militer Cina Ilyushin IL-76, pesawat Angkatan Laut Amerika Serikat P8 Poseidon dan satu jet sipil yang bertindak sebagai relay komunikasi. Kapal Australia HMAS Success dan lima kapal Cina.

sumber : SMH
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement