Senin 10 Nov 2014 13:40 WIB

Warga Catalonia Dukung Pemisahan Diri dari Spanyol

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Joko Sadewo
Catalonia
Foto: [ist]
Catalonia

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Lebih dari 80 persen warga Catalonia ingin memisahkan diri dari Spanyol. Hal tersebut terungkap dalam pemungutan suara yang digelar Ahad (9/11). Kepala pemerintah Catalonia Artur Mas menyebut pemilihan tersebut sangat sukses.

"Pemilihan ini menegaskan kami ingin memerintah diri kami sendiri," ujar Mas, dilansir dari SBS, Senin (10/11).

Dalam surat suara itu tertera dua pertanyaan bagi warga Catalonia, yakni haruskah Catalonia menjadi sebuah negara dan jika iya, haruskah Catalonia merdeka.

Hasil penghitungan sebagian surat suara menunjukkan 80,7 persen dari sekitar dua juta pemilih menjawab ya untuk kemerdekaan Catalonia. Sekitar 4,5 persen menjawab tidak untuk kedua pertanyaan.

Menteri Kehakiman Spanyol Rafael Catala menyebut pemilihan itu tidak berguna. "Pemerintah menganggap ini sebagai hari propaganda politik yang diatur oleh kekuatan prokemerdekaan dan tanpa validitas demokratis apapun," ujarnya dalam pernyataan.

sumber : SBS
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement