Rabu 30 Dec 2015 12:14 WIB

Tengkorak Pemakaman Kuno Ungkap Pola Migrasi Penduduk Polinesia

Kerangka-kerangka yang ditemukan di pemakaman kuno berusia 3000 tahun di Teouma, tidak jauh dari ibukota Vanuatu, Port Villa.
Foto:

Profesor Matthew Spriggs dari Fakultas Arkeologi dan Antropologi Australian National University (ANU) merupakan bagian dari tim ilmuwan yang menemukan pemakaman kuno itu.

 

Penggalian yang dilakukan antara 2004 sampai 2010 berhasil menemukan 68 kerangka yang mencurigakan karena hanya ditemukan tujuh kepala saja.

 

"Kepala-kepala jenazah yang dimakamkan disana sepertinya secara sengaja disingkirkan dan dikuburkan ditempat lain,” kata Profesor Spriggs.

 

"Tapi kami beruntung, beberapa dari kepala jenazah itu sepertinya telah dikembalikan dan diletakkan di bagian dada mereka, di atas tubuh atau di antara kaki mereka,”

 

Ketujuh tengkorak inilah yang kemudian membuka petunjuk utama dari penelitian ini.

 

Menurut Profesor Spriggs, temuan kerangka tengkorak ini membantu menunjukan rute asal penduduk awal Polinesia yakni ternyata mereka bermigrasi dari Asia Tenggara melewati Melanesia (Vanuatu, Kaledonia Baru, Fiji dan Solomon) baru kemudian masuk dan mendiami Polinesia.

 

sumber : http://www.australiaplus.com/indonesian/2015-12-30/tengkorak-dari-pemakaman-kuno-ungkap-pola-migrasi-penduduk-polinesia/1530772
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement