REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Angkatan Udara India terus melancarkan operasi pengamanan pangkalan udara, setelah militan melakukan serangan pada Sabtu (2/1). Namun pemerintah belum dapat mengkonfirmasi bahwa dua militan yang tersisa telah berhasil dilenyapkan.
"Wilayah tersebut belum dapat dinyatakan bersih sepenuhnya," kata Marsekal Anil Khosla dalam jumpa pers di New Delhi seperti dilansir Channel News Asia, Ahad (3/1).
Menteri Dalam Negeri, Rajiv Mehrishi mengatakan, wartawan di New Delhi bahwa empat pria bersenjata tewas dan dua lainnya masih buron.
Sebanyak tujuh personel militer tewas dan 20 lainnya terluka dalam serangan menjelang fajar di pangkalan udar Pathankot, sekitar 25 kilometer perbatas Pakistan.