REPUBLIKA.CO.ID, CANBERRA -- TNI AD dan Angkatan Darat Australia sepakat mempromosikan kerja sama di bidang pendidikan dan pelatihan bagi para prajurit guna meningkatkan keahlian. Melalui kerja sama di bidang pendidikan dan pelatihan, prajurit kedua pihak akan dapat saling belajar mengenai keunggulan sistem pendidikan di masing-masing negara.
Kesepakatan kerja sama tersebut dicapai dalam pertemuan antara Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Mulyono dan Kepala Staf Angkatan Darat Australia, Letnan Jenderal Angus Campbell di Canberrra pada 11 Februari 2016.
Demikian rilis dari KBRI Canberra yang diterima ABC Australia Plus Indonesia.
Baik TNI AD maupun AD Australia juga akan mengadakan latihan bersama dalam konteks meningkatkan profesionalisme prajurit dan untuk meningkatkan koordinasi dan kerja sama, mempererat persahabatan, serta memperdalam saling pengertian dan saling menghormati antar angkatan darat di kedua negara.
Dalam pertemuan tersebut, Jenderal Angus Campbell juga menyampaikan keinginan pihaknya untuk dapat belajar mengenai arah dan kebijakan strategis TNI-AD yang dikenal sangat handal.