Selasa 11 Apr 2017 08:10 WIB

16 Warga Tewas dalam Pertempuran Baru Sudan Selatan

Peta wilayah Sudan Selatan
Foto: IST
Peta wilayah Sudan Selatan

REPUBLIKA.CO.ID, JUBA -- Sedikitnya 16 warga sipil tewas dan 10 orang lagi cedera di Kota Kecil Wau di bagian barat laut Sudan Selatan, setelah pertempuran sporadis antara anggota milisi dukungan pemerintah dan pemuda lokal.

Misi PBB di Sudan Selatan (UNMISS) pada Senin (10/4) menyatakan pertempuran meletus setelah sejumlah prajurit pemerintah SPLA tewas dalam satu penyergapan pada Ahad di Wau Selatan. "Misi itu melakukan dua patroli ke dalam wilayah Wau pada Senin dan mengatakan Misi tersebut menemukan 16 mayat warga sipil di satu rumah sakit. Ada 10 orang yang cedera," kata UNMISS di dalam satu pernyataan.
 
Misi PBB itu menyatakan 84 orang telah tiba di lokasi perlindungan warga sipil PBB, sementara arus tak kurang dari 3.000 orang dilaporkan telah memasuki satu tempat ibadah di kota kecil tersebut, kebanyakan perempuan dan anak kecil. "Pertempuran terjadi setelah pergerakan peralatan, tank dan tentara SPLA ke arah bagian barat daya Wau pada penghujung pekan lalu," kata UNMISS.
 
Sudan Selatan telah porak-poranda akibat perang saudara yang meletus pada Desember 2013. Puluhan ribu orang Sudan Selatan telah tewas, dan lebih dari dua juta orang telah kehilangan rumah sejak itu.
 
Satu kesepakatan perdamaian yang ditandatangani pada Agustus 2015 menghasilkan pembentukan pemerintah persatuan peralihan, tapi kembali diguncang oleh kerusuhan baru pada Juli 2016.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement