Senin 08 May 2017 17:40 WIB

Sejarah Hari Ini: Membunuh Suami dengan Sianida, Perempuan AS Dipenjara 90 Tahun

Rep: Crystal Liestia Purnama/ Red: Ani Nursalikah
Pada 8 Mei 1988, Stella Nickel dari AS dipenjara 90 tahun karena membunuh suaminya dengan sianida.
Foto:
Banjir Bandang (ilustrasi)

Pada hari ini tahun 1950, banjir bandang akibat curah hujan tinggi, 14 inchi melanda Nebraska. Sebanyak 23 orang tewas karena terjebak di mobil saat badai tiba-tiba datang.

Di tenggara Nebraska yang didominasi oleh perkebunan jagung, merupakan daerah dengan curah hujan tertinggi di negara itu. Biasanya mencapai 35 inchi per tahunnya. Pada musim semi dan panas tahun 1950 jauh melampaui itu.

Banjir mematikan itu merupakan bagian dari serangkaian banjir yang telah terjadi di dekat Lincoln, Nebraska. Di mana air dari sungai Big Blue membanjiri sungai Kansas antara bulan Mei dan Juli. Akibat serangkaian aktivitas badai petir.

Meskipun terjadi banjir mematikan, curah hujan di Nebraska pada hari itu tidak mencapai rekor nasional atau dunia untuk sebagian besar curah hujan dalam satu hari. Itu dikalahkan oleh curah hujan 43 inchi yang jatuh di Alvin, Texas pada 1979 menurut catatan AS. Selain itu ada pula yang mencapai 73 inchi di Pulau Reunion di Samudera Hindia 1952. Pulau ini dikenal memiliki curah hujan tertinggi, yang pernah mencapai 155 inchi dalam lima hari pada 1980.

sumber : History
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement