Senin 18 Jan 2021 17:54 WIB

PM Jepang Berupaya Tahan Sistem Kesehatan dari Tekanan Covid

Rumah sakit Jepang tertekan akibat pandemi Covid-19

Red: Nur Aini
Orang-orang yang mengenakan masker pelindung untuk membantu mengekang penyebaran virus korona berjalan di sepanjang jalan perbelanjaan di Tokyo Senin, 11 Januari 2021. Ibu kota Jepang itu mengonfirmasi lebih dari 1.200 kasus virus korona baru pada hari Senin. Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga mengumumkan keadaan darurat Kamis lalu untuk Tokyo dan tiga prefektur lainnya untuk meningkatkan pertahanan terhadap penyebaran virus corona.
Foto:

Jepang, meskipun tidak terlalu parah terdampak pandemi daripada banyak negara maju lainnya, telah mengalami lonjakan infeksi dalam beberapa pekan terakhir, hingga mendorong presiden Asosiasi Medis Jepang Toshio Nakagawa untuk mengatakan bahwa sistem medis negara sedang runtuh.

Wabah telah memaksa Jepang untuk menutup sebagian besar pintunya bagi orang asing dan membatasi acara berskala besar.

Total kasus virus corona di Jepang telah berlipat ganda selama enam minggu terakhir menjadi sekitar 330.000 kasus, dengan 4.525 kematian, berdasarkan laporan penyiar publik NHK.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement