Senin 01 Mar 2021 16:37 WIB

Qatar Tegaskan Dukungan untuk Keamanan Arab Saudi

Emir Qatar berbicara melalui telepon dengan putra mahkota Saudi

Red: Nur Aini
Emir Qatar pada Ahad (28/2) menyuarakan dukungan untuk keamanan, stabilitas dan kedaulatan Arab Saudi, menyusul meningkatnya serangan oleh Houthi yang didukung Iran di kerajaan tersebut.

Menurut Kantor PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan, konflik di Yaman sejauh ini telah merenggut sedikitnya 233.000 nyawa. Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Bahrain dan Mesir menandatangani kesepakatan rekonsiliasi dengan Qatar selama KTT Dewan Kerja Sama Teluk pada 5 Januari untuk mengakhiri perseteruan lebih dari tiga tahun.

Keempat negara tersebut memutus hubungan diplomatik dan perdagangan dengan Qatar pada 2017, menuduh Doha mendukung terorisme.

Qatar membantah keras tuduhan tersebut, dengan mengatakan bahwa blokade darat, laut dan udara adalah upaya untuk melanggar kedaulatannya.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/qatar-tegaskan-dukungan-untuk-keamanan-arab-saudi/2160209
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement