Selasa 04 May 2021 11:44 WIB

Petinggi Turki Kunjungi Tripoli

Turki mendukung integritas, kedaulatan, dan kemerdekaan politik Libya.

Rep: Fergi Nadira/ Red: Teguh Firmansyah
Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu.
Foto:

Dipilih melalui proses yang dipimpin oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa, pemerintahan sementara baru Libya, Pemerintah Persatuan Nasional (GNU), dilantik pada 15 Maret. Pemerintahan ini dibentuk dari dua kelompok politik saingan yang telah menguasai wilayah timur dan barat. Dari situ mereka berupaya menyelesaikan transisi kekuasaan yang mulus. setelah satu dekade kekacauan hebat.

Pemerintahan sementara baru, yang dipimpin oleh Perdana Menteri Abdul Hamid Mohammed Dbeibah, akan memimpin negara itu ke pemilihan umum pada Desember. Turki telah mendukung Pemerintah Kesepakatan Nasional (GNA) yang berbasis di Tripoli yang diakui secara internasional melawan pasukan pemberontak Jenderal Khalifa Haftar yang berbasis di timur, yang didukung oleh Rusia, Mesir, Uni Emirat Arab (UEA), dan Prancis.

Warga Libya berharap proses baru itu akan mengakhiri perang saudara selama bertahun-tahun yang telah melanda negara itu sejak penggulingan dan pembunuhan orang kuat Moammar Gadhafi pada 2011. Cavusoglu dan delegasi juga bertemu dengan Dbeibah, kepala Dewan Kepresidenan Libya, Mohammad Younes Menfi dan pejabat lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement