Jumat 20 Aug 2021 14:15 WIB

Polisi Italia Temukan Dua Lukisan Van Gogh yang Dicuri

Dua lukisan Van Gogh ditemukan di tangan tersangka pengedar narkoba Italia

Rep: Dwina Agustin/ Red: Christiyaningsih
Lukisan van Gogh bertajuk Still Life, Vase With Daisies and Poppies. Dua lukisan Van Gogh ditemukan di tangan tersangka pengedar narkoba Italia. Ilustrasi.
Foto: Reuters
Lukisan van Gogh bertajuk Still Life, Vase With Daisies and Poppies. Dua lukisan Van Gogh ditemukan di tangan tersangka pengedar narkoba Italia. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Tersangka pengedar narkoba Italia diduga telah membeli dua lukisan Vincent Van Gogh curian. Menurut polisi pada Kamis (10/8), dia telah ditangkap di Uni Emirat Arab (UEA).

Raffaele Imperiale ditangkap di Dubai pada 4 Agustus oleh pihak berwenang setempat yang bekerja sama dengan polisi Italia. Dia buron sejak 2016 dan Italia memasukkannya ke dalam daftar buronan paling berbahaya.

Baca Juga

Pada 2016, dua lukisan Van Gogh yang dicuri di Amsterdam pada 2002 berjudul Congregation Leaving the Reformed Church in Nuenen dan View of the Sea at Scheveningen. Kedua lukisan itu ditemukan oleh polisi di sebuah vila milik Imperiale di dekat Napoli. Setiap lukisan bernilai sekitar 50 juta euro.

Polisi mengatakan Imperiale adalah tokoh kunci dalam perdagangan narkoba internasional dan pencucian uang. Dia memiliki hubungan dekat dengan geng mafia Camorra yang berpusat di sekitar kota Napoli di Italia selatan. Pemerintah Italia sedang bekerja untuk segera menyelesaikan ekstradisi Imperiale yang sekarang ditahan di UEA.

"Hasil luar biasa yang sekali lagi menunjukkan kemampuan pasukan polisi kami untuk memerangi kejahatan," kata Menteri Dalam Negeri Italia Luciana Lamorgese.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement